*Hati-Hati Timnas Indonesia U-23, Vietnam Usung Misi Pertahankan Gelar Juara di Piala AFF U-23 2025

BANGTOGEL.COM

Hati-Hati Timnas Indonesia U-23, Vietnam Usung Misi Pertahankan Gelar Juara di Piala AFF U-23 2025

judul

TIMNAS Indonesia U-23 perlu hati-hati terhadap Vietnam U-23 jika ingin merebut gelar juara Piala AFF U-23 2025. Sebab, Vietnam U-23 tak main-main.

Vietnam U-23 bertekad pertahankan gelar juara Piala AFF U-23. Hal ini disampaikan sang pelatih, Kim Sang Sik.

1. Vietnam U-23 Pertahankan Gelar Piala AFF U-23 2025

Kim Sang Sik mengatakan timnya akan berusaha mempertahankan gelar juara Piala AFF U-23. Namun, hal tersebut bergantung terhadap performa timnya di lapangan.

Pada edisi 2023, Golden Star Warriors -julukan Timnas Vietnam- berhasil menjadi juara usai mengalahkan Timnas Indonesia U-23 di final. Merkea menang lewat drama adu penalti 0-0 (6-5).

Kim Sang Sik mengatakan kedatangan timnya ke Indonesia bukan hanya berpartisipasi saja. Namun, dia akan berusaha membawa Vietnam menjadi juara meskipun tidak akan mudah.

2. Siap Tampil Jor-joran

Kim Sang-sik memahami kontestan lainnya juga sangat siap untuk Piala AFF U-23 2025. Jadi, Vietnam harus fokus dan tampil maksimal dalam setiap laga untuk menjaga asa juara.

Dalam laga pembuka Grup B Piala AFF U-23 2025, Vietnam akan melawan Laos. Pertemuan kedua tim akan berlangsung di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi, Rabu (16/7/2025).

Kedua tim tergabung Grup B juga bersama Kamboja. Sementara itu, Grup A dihuni Timnas Indonesia U-23, Filipina, Brunei Darussalam, dan Malaysia. Sedangkan Grup C, ini disii oleh Thailand, Myanmar, dan Timor Leste.

Kim Sang-sik

Timnas Indonesia U-23

Timnas Vietnam U-23

Timnas Vietnam

Sepakbola